Makanan Ini Bisa Membantu Menjaga Daya Tahan Tubuh Saat Musim Hujan


Berita MUTIARAPOKER - Saat memasuki hujan, cuaca jadi kurang bersahabat, sehingga kondisi tubuh jadi rentan sakit. Selain menjaga kesehatan dengan minum suplemen dan vitamin, kamu juga harus memerhatikan asupanmu.


Berikut ini, beberapa makanan yang sebaiknya kamu konsumsi untuk menjaga daya tahan tubuh, supaya gak gampang sakit.

1. Semangka

Semangka sangat baik dikonsumsi secara rutin. Selain menyegarkan, kandungan mineral dan vitamin di dalamnya cukup tinggi.

Spesialnya lagi, terdapat likopen yang efektif mencegah penyakit dan infeksi. Ada pula glutathione yang dikenal bisa memperkuat sistem kekebalan tubuh kita.


2. Sup ayam

Makanan ini begitu kaya nutrisi, karena terdiri dari banyak sayuran, seperti wortel, bawang, kol, buncis, kentang, seledri, dan sebagainya. Rasanya enak dan segar.

Tubuh jadi langsung hangat ketika menyantapnya. Sebab, kuah kaldunya dipercaya bisa menipiskan lendir hidung. Sup ayam juga dapat menghidrasi tubuh dari kuahnya.


3. Jeruk

Jenisnya banyak, ada  limau, lemon, yuzu, kumquat, dan lain-lain. Semuanya mengandung vitamin C yang tinggi yang bagus untuk menjaga daya tahan tubuh.

Dengan memperbanyak vitamin C, kamu juga bisa meningkatkan produksi sel darah putih. Efeknya, sistem kekebalan tubuh pun makin baik.


4. Cabai

Sama seperti jeruk, cabai menjadi salah satu makanan yang bisa menjadi sumber vitamin A dan C. Cabai mengandung phytochemicals yang bermanfaat sebagai antioksidan di dalam tubuh. Asal jangan berlebihan ya!


5. Bawang putih

Bahan lainnya yang mengandung antioksidan adalah bawang putih. Bahan dapur ini juga punya efek antibakteri, peradangan, dan tumor. Karena rasanya kuat, bawang putih jadi bumbu wajib untuk hampir setiap masakan.


6. Pisang

Pisang mengandung vitamin B6, mangan, dan potasium yang bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Rasanya manis dan menyegarkan. Baik pula untuk kamu yang sedang diet.


7. Sayur bayam

Sayur bayam mengandung asam folat yang bisa memproduksi sel-sel baru dan memperbaiki DNA. Terkandung pula, serat dan vitamin C untuk menjaga daya tahan tubuh.

Sebaiknya segera disantap sesaat setelah dimasak. Jangan pernah memanaskan bayam, karena bisa mengubah nitrat menjadi nitrit. Dampaknya, bisa menghalangi transpor oksigen oleh hemoglobin.


8. Teh

Tidak semua teh ya, hanya hijau atau hitam saja. Kedua jenis teh tersebut dipercaya bagus dalam menjaga daya tahan tubuh.

Masing-masing mengandung polifenol dan flavonoid. Antioksidan tersebut akan mencari radikal bebas yang merusak sel dan menghancurkannya.


9. Jahe

Selain teh, jahe juga sangat baik ketika sedang tidak enak badan. Jahe ini bisa mengatasi rasa mual, karena mengandung antioksidan dan sifat antiinflamasi. Di dalamnya terkandung juga betakaroten dan capsaicin.


10. Jamur

Jamur bisa memenuhi kebutuhan selenium yang bisa mengatasi gejala flu. Kamu juga bisa menjaga daya tahan tubuh, karena mengandung bahan antioksidan. Ada pula efek antivirus, bakteri, dan tumor.


Itulah 10 makanan yang bisa kamu konsumsi untuk menjaga daya tahan tubuh. Imbangi pula dengan istirahat cukup dan olahraga rutin, ya!



Comments