Fakta Natto, Makanan Dari Fermentasi Kedelai yang Menjadi Menu Sarapan Favorit Masyarakat jepang


Berita MUTIARAPOKER - Ketika sedang menonton anime atau film Jepang, pernahkah kamu melihat mereka menyantap makanan yang terlihat seperti sekumpulan biji kedelai yang lengket? Buat kamu yang belum tahu, makanan tersebut disebut dengan natto. Nah, kalau Indonesia punya tempe atau oncom sebagai makanan hasil fermentasi kedelai, Jepang punya makanan yang disebut natto itu, guys.


Meskipun bertekstur lengket dan terlihat menjijikkan, natto disebut-sebut sebagai makanan yang bergizi lho. Kamu tentu penasaran kan, seperti apa dan apa saja sih fakta-fakta menarik tentang natto ini? Daripada penasaran, yuk kita simak.

1. Dibuat secara tidak sengaja

Diceritakan pada tahun 1500-an di masa Uesegi Kenshin di Jepang, terjadi perang dimana-mana. Setelah perang usai, barulah orang-orang menyadari bahwa kedelai yang mereka simpan sudah membusuk dan mengeluarkan lendir ketika diaduk. Namun karena keterbatasan persediaan makanan, kedelai tersebut terpaksa dikonsumsi. Tidak disangka-sangka, ternyata kedelai tersebut justru memiliki rasa yang enak dan akhirnya tetap dikonsumsi sampai sekarang.


2. Biasa disajikan sebagai menu sarapan

Di Jepang, biasanya orang-orang mengkonsumsi natto sebagai salah satu menu sarapan mereka. Masyarakat disana biasanya mencampur semangkuk nasi dengan natto dan menambahkan kecap asin atau telur mentah. Wah,kamu berani coba sarapan dengan menu seperti ini nggak?


3. Kaya akan gizi dan protein

Dalam 100 gram natto terkandung 212 kalori, protein, kalsium serta zat besi. Selain itu natto juga memiliki 0 lemak jenuh yang terkandung di dalamnya. Sehingga selain bergizi, natto juga baik dikonsumsi oleh orang-orang yang sedang menjalankan program diet.


4. Tidak semua orang Jepang menyukai natto

Meskipun natto banyak dikenal sebagai sumber gizi dan protein, tapi faktanya tidak semua orang Jepang menyukai natto. Hal itu disebabkan karena natto memiliki bau yang menyengat. Namun saat ini natto yang tidak mengeluarkan bau sudah banyak dipasarkan di Jepang. Sehingga orang-orang yang tidak menyukai natto karena baunya, kini sudah bisa mengkonsumsinya.


5. Menghasilkan enzim nattokinase

Dalam natto, terkandung suatu enzim yang bernama enzim nattokinase. Enzim ini berguna sebagai antioksidan dan bagus untuk pencernaan. Selain itu enzim nattokinase ini juga dapat melarutkan gumpalan-gumpalan darah.


Itulah 5 fakta unik natto yang akan menambah pengetahuanmu. Apakah kamu tertarik untuk mengkonsumsi makanan fermentasi kedelai yang satu ini?



Comments